“Health is like an money. We never have a true idea of its value until we lose it.” Josh Billing
Sehat itu memang gak ada
nilainya, kita gak tau berapa rupiah yang harus kita bayar untuk membeli
keadaan sehat kita. Tapi ketika sakit, barulah kita sadar betapa mahalnya biaya
yang kita keluarkan untuk menukar kembali dengan kondisi sehat wal’afiat.
Sakit itu mahal, udah lama
istilah itu muncul dan memang benar adanya. Apalagi zaman sekarang semua serba
berteknologi canggih. Rumah sakit canggih, dokter berpendidikan tinggi, juga obat-obatan
yang berkualitas.
Semuanya kita harus bayar mahal,
kecuali kita memang sudah memiliki asuransi kesehatan yang memadai.
Baca: Drama Ke Dokter Gigi
Jadi intinya, gak ada orang yang
mau sakit lah ya di dunia ini. Sehat adalah nikmat di atas segala nikmat.
Dengan sehat kita bisa makan enak, travelling kemanapun tempat yang kita mau,
dan tentunya berkumpul dengan keluarga dan sahabat kesayangan kita.
Tapi, kalau sudah terlanjur sakit
dan harus segera berobat, bagaimana?
Hari Senin tanggal 13 November
2017 lalu saya bersama rombongan Mama Blogger diundang berkunjung melihat
proses pembuatan obat generik di pabrik milik PT.Hexpharm Jaya yang bertempat
di Cikarang.
PT. Hexpharm Jaya adalah anak
perusahaan dari PT. Kalbe Farma, tbk. Yang memproduksi berbagai macam obat
generik.
Familiar kan dengan obat generik?
Biasanya kalau kita sakit pasti dokter atau apoteker menawarkan apakah ingin
obat paten atau obat generik?
Hayoo, biasanya temen-temen milih
yang mana? Obat paten atau obat generik?
Obat Generik, Obat “Kelas Kedua”
Bapak Boni Anom, Group Product Manager PT. Hexpharm Jaya. Menyambut kami dan menjelaskan sekilas mengenai apa itu obat generik. |
Ya, sebagian besar saya yakin
pasti diantara kita memilih obat paten dari pada obat generik. Karena obat
paten dianggap memiliki kandungan obat yang lebih baik dan lebih istimewa
dibanding obat generik.
Semua itu adalah anggapan yang
umum terjadi di masyarakat memang, karena seperti yang kita tahu, harga obat
paten itu lebih mahal dari pada obat generik.
Menurut wikipedia, obat generik
adalah obat yang telah habis masa patennya, sehingga dapat diproduksi masal
oleh semua perusahaan farmasi tanpa perlu membayar royalti.
Ada dua jenis obat generik, yaitu
obat generik bermerek dagang dan obat generik berlogo yang dipasarkan dengan
merek kandungan zat aktifnya. Dalam obat generik bermerek, kandungan zat aktif
itu diberi nama (merek) oleh perusahaan pembuatannya.
Contoh, zat aktif amoxcillin
misalnya, oleh pabrik “A” diberi merk “inemicillin”, sedangkan oleh pabrik “B”
diberi nama “Gatoticillin” dan seterusnya. Dari berbagai merek tersebut,
sesungguhnya bahannya sama, yaitu amoxcillin.
PT. Hexpharm Jaya Produsen Obat Generik
PT.Hexpharm Jaya yang berlokasi di Cikarang |
Salah satu produsen obat generik
di Indonesia adalah PT.Hexpharm Jaya. Saya sendiri baru tahu nama perusahaan
ini ketika berkunjung ke lokasi pabrik kemarin. Karena yang saya tahu hanya
perusahaan induknya saja, yaitu PT. Kalbe Farma, tbk.
PT. Hexpharm Jaya Laboratories
sendiri berdiri pada tahun 1971, secara khusus bergerak dalam bidang
pengembangan, produksi, dan pemasaran obat. PT. Hexpharm Jaya Laboratories
berkomitmen untuk mengutamakan kualitas obat yang diproduksinya, untuk menjamin
efektivitas, stabilitas dan keamanannya.
PT. Hexpharm Jaya Laboratories
merupakan anak perusahaan dari PT. Kalbe Farma, tbk. Masuk dalam 20 perusahaan
farmasi terbesar (ethical) di Indonesia dan termasuk dalam 3 perusahaan farmasi
generik terbesar di Indonesia.
Visi dan Misi PT. Hexpharm Jaya sendiri adalah untuk membangun masyarakat yang lebih sehat melalui produk-produk kesehatan yang ekonomis dan berkualitas.
sumber: www.hexpharmjaya.com
Standarisasi Pembuatan Obat dan Penggunaan Teknologi Terbaru
Dengan kunjungan ke pabrik obat
langsung kemarin, saya dan teman-teman blogger mendapatkan banyak informasi
mengenai proses pembuatan obat dengan mendengar pemaparan langsung dan dengan
berkunjung berkeliling pabrik.
Pak Parlindungan, Site Head PT. Hexpharm Jaya sedang menjelaskan proses pembuatan obat generik dengan teknologi modern dan standar mutu yang tinggi. |
Untuk menjamin kualitas obat yang
dihasilkan, PT. Hexpharm Jaya telah
menerapkan:
1.Good Manufacturing Practice
yang terkini dengan standar PIC/S, Pharmaceutical Invection Convention/Scheme.
2.Sistem Managemen Mutu ISO
9001:2015, sistem manajemen yang bertujuan untuk memastikan perusahaan selalu
menghasilkan produk-produk bermutu yang sesuai dengan spesifikasi yang telah
ditetapkan.
3.Sistem kesehatan dan
keselamatan kerja OHSAS 18001:2007
4.Sistem manajemen lingkungan ISO
14001:2004
5.Lean Manufacturing dan Total
Productive Management (TPM)
Sistem manajemen tersebut
bertujuan untuk memastikan PT. Hexpharm Jaya memiliki keunggulan kompetitif
dalam PQCDSME (Productivity, Quality, Cost, Delivery, Moral, Safety dan
Environtment) Sehingga selain mutu produk yang dihasilkan berkualitas baik,
harga produk juga jauh lebih kompetitif.
Laboratorium Quality Control |
6.Mesin yang digunakan dalam
proses produksi didesain dengan teknologi terbaru dan disesuaikan dengan
spesifikasi yang ditetapkan dalam Good Manufacturing Practice. Mesin yang
digunakan diimpor langsung dari Jerman, Asia, dan ada pula mesin yang dibuat
oleh anak bangsa yang harganya sepertiga lebih murah dari mesin impor, dan
tidak kalah canggih. Maka dari itu, ongkos produksi obat generik ini bisa
diminimalisir.
7.Fasilitas Laboratorium yang
handal untuk menunjang pemeriksaan produk, baik sebelum, selama atau setelah
proses produk dilakukan.
8.Sistem penunjang seperti HVAC,
PWG, Clean Stream, IPAL menjamin proses produksi berjalan sesuai speks dan
hasil produksi tidak mencemari lingkungan.
9.PT.Hexpharm Jaya juga telah
tersertifikasi oleh BPPOM.
Dan karena penerapan standar mutu
yang tinggi dan menggunakan teknologi canggih inilah, PT. Hexpharm Jaya bisa
memproduksi lebih dari 500 juta tablet obat per bulan, dan mengekspor produk
obatnya ke negara lain seperti Singapura, Kamboja, Myanmar, dan Hongkong.
Berkeliling Pabrik Obat Generik PT. Hexpharm Jaya
Berkunjung ke bagian Quality Control |
Selain mendengarkan pemaparan
mengenai kualitas obat yang diproduksi oleh PT. Hexpharm Jaya. Saya dan para
rekan blogger diajak berkeliling melihat proses pembuatan obat generik secara
langsung.
Tapi untuk masuk dan berkeliling
di area pabrik, kami harus memenuhi persyaratan dulu lho, gak sembarangan bisa
masuk.
1.Tentunya bersama atau
didampingi oleh tenaga ahli dari PT. Hexpharm Jaya
2.Tidak boleh menggunakan benda
yang terbuat dari logam di tubuh. Cincin, kalung, gelang, jam tangan, bahkan
jarum pentul atau peniti pun gak boleh melekat di tubuh kita.
3.Menggunakan pakaian khusus. Ini
terkait dengan kebersihan dan keamanan tubuh kita. Semua anggota badan kita
harus tertutup rapat menggunakan pakaian khusus. Bahkan di area yang
membutuhkan kondisi higienitas lebih tinggi, kita menggunakan pakaian khusus hingga
dua rangkap.
Sempet-sempetnya selfie |
Teknologi Canggih dan Keamanan Produksi
Saya tergabung dalam kelompok
pertama, yang terdiri dari 10 orang. Kami berjalan berkelompok untuk melihat
proses produksi obat generik di PT. Hexpharm Jaya. Pada sesi yang pertama, kami
mengunjungi bagian Quality Control.
Di bagian ini, kami diberikan informasi
dan edukasi mengenai proses Quality Control produk obat generik yang
diproduksi.
Bahan baku dan hasil produksi dianalisis di bagian Quality Control, apakah sudah sesuai standar atau belum |
Semua produk yang sudah
diproduksi diuji sampelnya. Apakah sudah memenuhi standar mutu, apakah ada
kerusakan, apakah ada zat yang salah masuk ke dalam obat, dan lain sebagainya.
Alat penguji bahan baku, tidak sampai 2 menit hasilnya sudah keluar. |
Di bagian ini, berbagai
pengecekan dilakukan agar obat generik yang sampai ke tangan konsumen adalah
obat yang berkualitas, tidak ada kesalahan kandungan obat, dan tidak ada
kesalahan lain yang bisa membahayakan konsumen.
Pada sesi kedua, kami diajak berkunjung
ke bagian produksi.
Di bagian ini lah kami memakai
pakaian berlapis untuk menjaga keadaan higienitas di dalam pabrik. Gak kebayang
ya ini semua karyawannya menggunakan pakaian seperti ini setiap hari.
Tata cara berpakaian untuk memasuki ruang produksi |
Fyi: Karyawan yang direkrut di
PT.Hexpharm Jaya adalah lulusan SMK Farmasi, dan juga apoteker.
Kami semua menggunakan dua lapis baju khusus. Liat lantainya berwarna biru. Berarti tingkat higienitasnya lebih tinggi dari pada lantai berwarna hijau |
Seperti yang saya bilang
sebelumnya, mesin pabrik yang ada di PT. Hexpharm Jaya, selain buatan negara
Jerman, ada pula mesin yang dibuat lokal di Indonesia oleh para putra bangsa.
PT. Hexpharm Jaya sendiri memang lebih
memilih mesin produksi lokal selama bisa memenuhi standar pembuatan
obat-obatan. Jika memang ada jenis mesin pabrik yang tidak bisa diperoleh dari
dalam negeri, barulah mengimpor mesin produksi dari luar negeri.
Mesin canggih yang dimiliki PT.Hexpharm Jaya |
Mesin ini mampu mendeteksi kemasan obat yang terbuka dan langsung membuangnya/mereject produk obat tersebut secara otomatis |
Two thubms up!
Selain itu, mesin produksi atau
alat-alat yang bersentuhan dengan bahan pembuatan obat didesain khusus dengan
aluminium jenis tertentu yang tidak akan bereaksi kimia jika bersentuhan dengan
bahan pembuatan obat. Dan PT. Hexpharm Jaya juga menggunakan mesin produksi
yang mampu mendeteksi langsung jika ada kesalahan dalam pengemasan obat.
Proses penimbangan bahan, jika tidak sesuai beratnya makan print out barcode tidak akan keluar |
Bahan baku yang siap diproses |
Proses pengepakan produk |
Proses pengepakan produk HJ Generik |
Produk sudah siap dipacking |
“Obat Generik, Kualitas Paten”
Setelah puas seharian berkunjung
ke pabrik obat PT. Hexpharm Jaya ini, saya menjadi punya jawaban atas
pertanyaan saya diatas tadi.
Hayoo, masih inget gak?
“Kalau sudah terlanjur sakit dan
harus segera berobat, bagaimana?”
Kita bisa menggunakan obat
generik dengan pasti tanpa rasa khawatir dengan khasiatnya.
Obat generik harganya lebih
terjangkau dari pada obat paten, namun memiliki kualitas yang tidak kalah
dengan obat paten.
HJ Generik kemasan biru |
Jika saya rangkum, alasan obat
generik lebih murah namun memiliki kualitas yang tidak “murahan” adalah:
1.Obat generik tidak perlu
membeli hak paten (selama 20 tahun) sehingga tidak perlu mengeluarkan dana
besar untuk membayar royalti. Selain untuk membayar royalti, obat paten juga
memerlukan dana yang cukup besar untuk promosi dan lain sebagainya.
2.Proses produksi obat generik di
PT. Hexpharm Jaya menggunakan teknologi canggih sehingga mampu menekan biaya
produksi. Mesin yang canggih dan perawatan yang baik akan menambah efisiensi
dalam memproduksi obat generik, sehingga harga jual obat generik sangat
kompetitif dan terjangkau seluruh lapisan masyarakat.
3.Sesungguhnya kandungan obat
generik dan obat paten adalah sama. Proses penyerapan dalam tubuh pun sama,
yang membedakan adalah genetika, jenis kelamin, dan kehamilan. Sehingga jika
ada “rasa yang berbeda” ketika mengkonsumsi obat generik/paten banyak faktor
yang mempengaruhinya, bukan semata karena kandungan obatnya.
Tips membeli obat generik, yaitu harus JELI:
1.Jelas Produsennya. Pastikan diproduksi oleh pabrik farmasi yang
tersertifikasi CPOB, berpengalaman, dan terpercaya.
2.Efektif Khasiatnya. Kualitasnya setara dengan obat paten.
3.Lihat Kemasannya. Pastikan dalam keadaaan terkemas dengan baik,
dan lengkap informasinya.
4.Ingat belinya hanya di tempat yang RESMI. Untuk memastikan
kualitas dan melindungi dari obat palsu.
Mengapa harus menggunakan obat HJ generik?
1.Memenuhi standar produksi yang
ditetapkan pemerintah.
2.Setara dengan obat paten
3.Terjamin khasiatnya
4.Diproduksi di pabrik yang
modern
5.Memiliki rangkaian produk
generik yang lengkap
HJ Generik kemasan biru |
Untuk memudahkan kita mengenali
obat generik produksi PT. Hexpharm Jaya atau HJ generik. Obat Generik dari HJ
Generik dikemas dengan KEMASAN BIRU dengan logo generik tentunya.
Bahkan, Ketua Umum Ikatan Apoteker Indonesia, Nurul Falah Eddy Pariang menyambut baik inisiatif yang dilakukan PT Hexpharm Jaya dalam mengganti warna kemasan obat generik yang diproduksi.
"Kebutuhan obat generik masyarakat meningkat, produsen dituntut untuk memperhatikan mutu dan kualitasnya." Ujarnya.
sumber: bisnis.com
Wah, agree sekali.
...
Nah, teman-teman. Kalau sakit dan
memang harus berobat ke dokter, jangan takut untuk mengkonsumsi obat generik
ya. Karena seperti yang saya sampaikan sebelumnya, semua proses pembuatan obat
generik memiliki tahapan yang sesuai standar mutu tinggi dan menggunakan mesin
berteknologi modern.
Dan jangan lupa tips JELI membeli obat
generiknya juga tetep harus dilaksanakan, supaya terhindar dari hal-hal yang
tidak diinginkan.
Kalau teman-teman sendiri, punya
opini apa nih seputar obat generik? Sharing Yuk :D
Seru ya mampir ke pabrik obat. Jadi tahu bagaimana prosesnya. Obat Generik memang diasumsikan sebagai obat "kelas dua" karena harganya yang terjangkau. Tapi ternyata kualitasnya sepadan dengan obat paten.Thanks infonya mba Tetty...
ReplyDeleteSeru yaa.. kita jadi tau bagaimana proses membuat obat. Dan memang semuanya teruji klinis dan komputerisasi, jadi kualitasnya terjamin.
ReplyDeleteobat generik sama obat paten sama saja. perbedaan kayak orang kaya dan miskin sama sama akan mati
ReplyDeleteseru banget bisa keliling keliling pabrik obat begitu mba!
ReplyDeleteketat banget ya, sampai harus pakai pakaian khusus dan ga ada logam. memang untuk menjaga kualitas obat harus benar-benar detail ya mba. kereeeen!
salam kenal mba!
Yang bikin melongo aku pas ke sana adalah ketika memasuki ruangan yang super steril, kita pun mesti dilapisi dengan pakaian khusus lagi dan lagi. Amazing kan jadinya. Makanya masyarakat mesti diedukasi mengenai obat generik ini supaya paham ooohhh begini dan begitu biar mau mengonsumsi obat generik ketika sakit.
ReplyDeleteWaah untung aku gak ikut ya ke pabrik itu, karena aku lagi flu, pasti gak boleh masuk deh.
ReplyDeleteBetul banget mesti jeli dalam membeli obat. Jangan sampai beli obat agar sembuh tapi malah sebaliknya. Seru banget ya bisa masuk ke dalam pabriknya.
ReplyDeleteJadi makin yakin yeesss pakai obat generik
ReplyDeleteklo lagi ke puskesmas pasti dikasihnya obat generik, cocok2 aja sih, btw asik lho main ke pabrik obat, jadi tau behind the processnya
ReplyDeleteNgacung sebagai salah satu pengguna obat generik, meskipun ada sedikit keraguan tapi setelah berkunjung ke Pabrik HJ. Generij jadi semakin yakin dech!
ReplyDeleteApalagi melihat behind the scenenya dr produksi obat generik jadi nggak perlu ragu lagi ya Mba.
Waahh,samapi segitu sterilnya, menarik ya kunjungan ke pabrik obat, jadi tahu mana obat yang aman di konsumsi
ReplyDeleteSekarang udah paham knp generik bisa jauh lebih murah harganya ya mbak :D
ReplyDeleteBaca tulisanmu teh aku jadi makin tahu ttg obat, dulu sdikit belajar waktu jadi dokter kecil jaman SD :D. Asik banget bisa ke pabrik obat..
ReplyDeleteSetelah datang ke PT Hexapharm Jaya, saya tak ragu lagi mba untuk menggunakan obat generik
ReplyDeleteSekarang jadi makin yakin ya kalau obat generik sama kualitas nya dengan obat paten.
ReplyDeleteSemakin yakin kalo obat generik itu sama saja dengan obat paten. Jadi kalo bisa yang lebih efisien, kenapa harus yang pilih yang mahal.
ReplyDeleteAku pakai obat generik, Alhamdullilah bagus
ReplyDelete