“Waaah, wajahku merah! Tanganku
belang!”
Teriak saya ketika bercermin,
wajah saya sekarang sedang ngga karu-karuan bentuknya, merah, dan
suka timbul jerawat. Tanganku belang, karena kepanasan, fiuh!
Kebayang sih, saya keluar rumah
jam 06.00 sampai dengan 06.45 WIB setiap pagi untuk mengantar si sulung Kifah
berangkat ke Madrasah Tsanawiyah, dan si tengah Aldebaran ke Madrasah
Ibtidaiyah. Ketika siang hari, saya juga harus menjemput mereka pukul 14.00 dan
14.30 siang, dimana matahari sedang terik-teriknya. Dan setiap hari, saya bisa
PP (pulang pergi) antar jemput anak-anak sejauah 16 km.
Begitulah kira-kira rutinitas
saya ‘menantang matahari’ setiap hari, demi anak-anak saya harus melakukan
antar jemput sekolah menggunakan motor sejauh 16 km sehari. Dan sejak tahun
ajaran baru ini lah (Adik kakak berbeda sekolah), kulit wajah dan tubuh saya
tidak baik-baik saja, ditambah lagi cuaca panas yang sedang melanda Indonesia
di musim kemarau ini.
*Mama-mama yang senasib dengan
saya (harus antar jemput anak) boleh sharing di kolom komentar yaa.
Cuaca Panas Ekstrim di Jakarta
dan Sekitarnya
Hari ini, suhu di Jakarta
mencapai 31 derajat celcius, dan selama seminggu ke depan akan naik menjadi 34
derajat celcius T____T
Menurut BMKG (Badan Meterorologi,
Klimatologi, dan Geofisika) musim kemarau di Indonesia terjadi sepanjang April
hingga bulan September. Belum lagi berita kabut asap yang sedang mengepung ibu
kota Jakarta, benar-benar jadi tantangan untuk kita untuk menjaga kesehatan di
tengah cuaca panas, kabut asap, dan panasnya jalanan Ibu kota yang disebkan
oleh tumpah ruahnya kendaraan bermotor.
Saya sendiri sering mengalami
perubahan wajah yang menjadi kemerahan, kulit tangan menjadi belang, dan karena
cahaya matahari yang terlalu intens, saya juga sering mengalami rasa pusing dan
mual setelah terjemur sinar matahari ketika sedang mengendarai kendaraan
bermotor.
Tantangan sekali memang ya cuaca
panas ini, kalau tidak diwaspadai dan melakukan hal yang tepat untuk menghadapi
cuaca panas, bisa-bisa kulit bisa rusak serta perlu waktu dan biaya yang lebih
besar untuk mengembalikan kulit menjadi sehat kembali.
Maka dari itu, saya punya tips bagaimana menghadapi cuaca panas yang
sedang ekstrim ini, yaitu:
1. Jangan Skip Air Putih
“Haus, panas, gerah, enaknya
minum es kopi atau tesh manis!”
Nah, jangan sampai karena gerah,
haus, panas, kita malah lebih sering mengonsumsi minuman manis menggunakan es dibandingkan
air putih. Walau pun tampak sepele, air putih sangat berguna untuk menghidrasi
tubuh kita. Kekurangan cairan tubuh justru akan memperparah dampak cuaca panas
yang sedang ekstrim ini.
Berapa banyak, sih, kita harus
minum air putih dalam satu hari? Jawabannya adalah minimal 2 Liter satu hari.
Dulu saya kurang suka minum air
putih, bahkan kekurangan air putih, dan ketika memulai minum air putih rasanya
sulit sekali. Namun sekarang, pelan-pelan saya mengubah kebiasaan minum air
putih dan memperbanyak minum air putih minimal 2 liter sehari. Badan rasanya
lebih segar, tidak mudah lapar sehingga bisa ikut menurunkan berat badan juga,
lho.
Kapan waktu minum air putih
terbaik? Yakni setelah bangun pagi (1-2 gelas), sebelum dan setelah makan,
sebelum dan setelah berolah raga, menjelang sore hari, dan sebelum tidur.
Menurut Kementrian Kesehatan, kita membutuhkan banyak cairan ketika cuaca
terasa sangat panas.
So, jangan lupa minum air putih
selalu, ya!
2. Rutin Mencuci Wajah
Mencuci wajah juga baik dilakukan
saat cuaca panas. Cuaca panas membuat wajah berkeringat dan membuat banyak debu
dan kotoran menempel pada wajah. Mencuci wajah bisa mengurangi kotoran dan debu
yang menempel di wajah, sehingga meminimalisir timbulnya jerawat.
Saya merasakan sekali cuaca panas
ini membuat saya mudah berjerawat, sehingga saya selalu rutin mencuci wajah
dengan pembersih/cleanser dan juga menggunakan masker ketika di luar ruangan.
Selain itu, mencuci wajah juga
membuat wajah dan badan lebih segar dan dingin. Sehingga dapat mengurangi rasa
gerah dan panas yang sedang kita rasakan. Jangan lupa juga selalu membawa
handuk bersih atau tisu untuk membersihkan wajah setelah mencuci wajah, ya.
3. Menggunakan Pakaian yang
Menyerap Panas
Hati-hati saltum alias salah
kostum di saat cuaca panas sedang ekstrim begini, yaa. Karena cuaca yang panas,
selain menyebabkan rasa gerah yang tidak nyaman, juga membuat kita memproduksi
keringat berlebih (yang juga bisa menghasilkan bau tidak sedap).
Maka dari itu, pakaian yang bisa
menyerap keringat dan longgar bisa membuat kita lebih nyaman. Menurut saya,
bahan katun, atau katun rayon bisa menjadi penyelamat kita di hari yang panas.
Karena bahannya sangat menyerap keringat, adem, dan nyaman dipakai. Selain itu,
bahan kaos yang lembut juga nyaman digunakan di cuaca panas.
Jangan sampai kita salah kostum,
ya. Agar tubuh kita tetap bisa ‘bernafas’ dengan bebas ketika keringat dan hawa
panas menyerang.
4. Menggunakan Tabir Surya (Sun
Screen)
Satu lagi yang jangan sampai skip
di cuaca panas ini, yaitu penggunaan tabir surya atau sun screen baik
untuk tubuh atau pun wajah. Karena akibatnya bisa sangat berbahaya, seperti
kulit terbakar, penuaan dini, bahkan hingga bisa mengakibatkan kanker kulit.
Bahkan ketika di dalam rumah pun, sun screen atau tabir surya ini juga wajib dipakai, ya. Karena sinar UV masih bisa masuk lewat jendela dan pintu rumah yang terbuka. Hanya bedanya, ketika di dalam rumah atau ruangan, sun screen bisa digunakan satu kali saja.
Sedangkan
ketika di dalam rumah, sun screen wajib di re-apply atau diaplikasikan
kembali agar kulit tubuh dan wajah, tetap terjaga dari bahaya sinar UV.
5. Melakukan Eksfoliasi dengan
Lembut
Di cuaca yang panas seperti ini,
melakukan eksfoliasi atau scrubbing juga disarankan, ya. Karena keringat
tubuh kita juga bisa membuat kotoran menumpuk di permukaan kulit. Selain itu,
eksfoliasi juga bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati dan membersihkan
kulit secara maksimal.
Eksfoliasi bisa dilakukan 2-3
kali seminggu dan dilakukan di malam hari, ya. Dan ketika siang dimaksimalkan
dengan menggunakan tabir surya atau sun screen.
Saya sendiri sangat suka
melakukan eksfoliasi minimal 2x seminggu, khususnya ketika di tengah minggu dan
pada saat akhir minggu. Biasanya setelah melakukan eksfoliasi, kulit terasa
lembut, segar dan bersih.
Review Nadi Skin Care, Local
Brand Skin Care yang Wajib Kamu Coba!
Cuaca panas yang sedang terjadi
di Indonesia ini memang menjadi PR tersendiri, karena kita memiliki banyak
aktivitas baik di dalam atau pun di luar rumah. Mungkin ketika di dalam rumah
kita masih bisa menangkal rasa panas dan bahaya sinar UV matahari dengan
menggunakan pendingin ruangan dan menutup jendela dan pintu rumah.
Namun ketika di luar ruangan,
tentunya kita harus memiliki perlindunan tersendiri terhadap kulit wajah dan
kulit tubuh kita ini. Karena biasanya ketika kulit sudah tidak sehat, itu perlu
waktu lagi untuk memperbaikinya, bahkan dengan skin care yang tidak murah.
Salah satu skin care, yakni body
lotion dan scrub yang saya pakai saat ini adalah skincare dari NADI Bodycare Indonesia.
Skin care Nadi ini merupakan salah satu local brand karya anak bangsa,
lho. Jadi senang sekali rasanya menggunakan produk yang merupakan hasil dari
riset sesuai kebutuhan harian kita sebagai orang Indonesia.
Nadi Radiance Body Lotion
Dari sekian banyak lotion yang
pernah saya pakai, menurut saya Nadi ini memiliki gaya yang berbeda. Biasanya
body lotion cenderung memiliki aroma yang semerbak wangi bunga. Namun Nadi ini
tidak seperti itu, wanginya lebih lembut dan ada aroma rempah yang menenangkan.
Aroma rempah ini menurut saya seperti signature yang membuat Nadi tuh
‘Indonesia banget’
Awalnya agak baru dengan wangi
rempah ini, karena jarang ada di body lotion lain aroma seperti ini. Namun lama
kelamaan menjadi nyaman dengan aroma rempahnya karena berbeda dengan yang lain
dan memunculkan nuansa tradisional khas Indonesia. Dan ternyata memang Nadi
radiance body lotion ini diformulasikan dengan aroma bergamot, lemon grass
(sereh), dan ginger (jahe).
Teksturnya sendiri tidak lengket
dan tidak terlalu cair, sehingga terasa lembut dan mudah menyerap di kulit. Nada
radiance body lotion diformulasikan sebagai pencerah juga melembutkan dan
menghidrasi kulit. Jadi pas banget untuk selalu memakai Nadi radiance body
lotion ini setiap hari.
Kandungan Nadi radiance body
lotion ini adalah vitamin C yang mengandung Ascorbyl Glucoside untuk
mencerahkan kulit. Lactic Acid untuk membantu menghidrasi kulit sekaligus
membuat kulit lebih lembut. Selain itu, Nadi radiance body lotion ini
mengandung minyak bunga matahari.
Nadi radiance body lotion memang
secara khusus diformulasikan untuk kulit yang kusam, kering atau terasa kasar,
dengan tipe kulit yang normal dan kering. Sangat cocok untuk kulit saya yang
selalu terpapar sinar matahari sehingga tampak kusam, kering dan belang.
Cara menggunakannya adalah dengan
mengaplikasikan Nadi radiance body lotion ini ke seluruh tubuh setelah mandi.
Saya biasa menggunakan Nadi radiance body lotion ketika hendak keluar rumah
ditambah dengan sun screen untuk wajah dan tubuh untuk perlindungan ekstra
terutama ketika siang hari.
Nadi Radiance Body Scrub
Satu lagi produk andalan saya
dari Nadi skincare adalah Nadi Radiance Body Scrub, yaitu eksfoliator
lembut di kulit yang mampu membersihkan kotoran pada pori-pori tubuh dan kulit
mati di tubuh yang banyak sekali mengendap karena cuaca yang panas.
Setelah menggunakan Nadi radiance body scrub ini, kulit menjadi terasa bersih, lembut, dan lembab. Scrub-nya
lembut dan harum, sehingga tidak terasa perih pada kulit. Scrub-nya pun mudah
dibilas dengan air, sehingga tidak perlu berlama-lama untuk membilasnya.
Sama seperti Nadi radiance body lotion, aromanya juaraaaa. Yakni aroma bergamot, lemon grass (sereh), dan ginger (jahe).
Cara menggunakan Nadi radiance
body scrub ini adalah dengan mengaplikasikannya ke seluruh tubuh, kemudian
gosok perlahan dengan lembut, diamkan sejenak kemudian bilas dengan menggunakan
air bersih.
Eksfoliasi biasanya disarankan setiap
2-3 kali seminggu agar hasilnya lebih maksimal. Saya sendiri biasanya melakukan
eksfoliasi untuk membersihkan tubuh ketika mulai terasa tidak enak, dan juga
saya lakukan untuk me time di akhir pekan.
Baca juga: 30 Pertanyaan Pillow Talk Anti Mainstream
Kesimpulan
Melindungi kulit dari paparan
sinar matahari yang sedang terik-teriknya di musim kemarau ini adalah kewajiban, ya. Karena jika kita lengah, bisa jadi ada efek buruk yang membuat kita akan
mengeluarkan lebih banyak waktu dan juga budget untuk mengembalikan kesehatan
kulit kita.
Saya sendiri merekomendasikan Nadi bodycare terbaik Indonesia, Nadi radiance body lotion dan body scrub ini bagi yang ingin merawat,
melembabkan, melembutkan dan membuat kulit lebih cerah. Aroma rempah dari
bergamot, lemon grass, dan ginger ini pun menurut saya sangat pas bagi yang
suka aroma rempah atau aroma tradisional khas Indonesia, tidak menyengat dan
membuat suasana jadi lebih fresh.
Apalagi Nadi skin care ini salah
satu local brand asal Indonesia, perpaduan aroma dan warna kemasannya
yang kecoklatan, menurut saya representasi bumi Indonesia sekali.
Bagaimana cuaca di tempat tinggal
Mama sekarang? Apakah Mama punya tips lainnya untuk menghadapi cuaca panas yang
ekstrim seperti sekarang ini? Sharing yuk, di kolom komentar :D
Wah benar banget nih, Kak tips yang diberikan. Untuk skincarenya sepertinya juga bagus hihi
ReplyDeletemakasih sudah berkunjung Mba Anisa
Deleteya ampuunnn kece bgt packagingnyaaaa, elegan dan maniis
ReplyDeleteaku juga pingin cobaaa
hawa di Sby panaasss pun.
bikin kuiit keriiinggg
iya emeshh warnanya
DeleteBelum rutin eksfo nih mba, heheu. Aku nggak sampe 16KM. Luar biasa mbaaa. Masya Allah smoga berlimpah pahalanya ya mba. Kebayang jam 2 itu panas dan ngantuk2nya kita. Aku pun adek jam 2 pulang, si akak abis ashar. Huaa kulit kayaknya butuh skinker Nadi
ReplyDeleteamiin Ya Allah :) iya emang kalau jemput sekolah tuh lagi panas-panasnya
DeleteMemang beda nih kalau tinggal udara yang dingin dan panas. Apalagi sering dijalan pasti merasakan banget udara panas. Air putih , buah buahan seperti yang dijual ditilang buah tukang dorong dan es aneka rasa sungguh menggiurkan saat di jalan
ReplyDeleteiya mpok, jangan lupa minum air putih ya mpok
DeleteDi tempat saya juga cuacanya panas, Mbak. Bikin kulit jadi kering. Memang solusinya pakai produk yang merawat kulit jadi lembap. Nadi skin care ini salah satu local brand asal Indonesia yang bisa diandalkan untuk menghadapi cuaca panas, ya.
ReplyDeleteiya mbak, kulit kering gak enak banget dan lama-lama jadi kusam
Deletewah perlu banget nih buat aku yg sering keluyuran pake sepedah keliling komplek. biar ga gosong n garing terbakar matahari :D
ReplyDeleteyuk pake teh buat olga, aku jg paling suka naik sepeda
Deletees teh manis ini godaan berat kala cuaca panas, walau enaknya emang cuma sesaat aja, tapi tetap banyak yang tergoda (termasuk saya). Entahlah kalau pas cuaca panas tuh, rasanya air putih yang lewat di tenggorokan tuh beda dengan biasanya.
ReplyDeleteKalau urusan kulit yang kena panas, ini juga masalah besar buat saya. Saya baru tahu NADI skincare ini mbak, sepertinya bagus juga nih
iyaa mak, es teh manis emang menggoda banget di hari yang panas ya
Deletedari awal lihat packaging Nadi tuh aku suka ... simple dan cewe bumi banget, hihi...
ReplyDeletetrus penasaran deh gimana aromanya body lotion rempah-rempah karena ku suka lemongrass dan ginger.
betulllll, cewe bumi banget, kusukaa
DeleteEmang perlu banget yaa scrub and handbody buat para macan ternak. Mama cantik anter anak.. Xixixi.. Pastinya jemput anak berjibaku ama matahari.. Huhuhu.. Biar ga dibilang wajah siang tangannya malam.. Xixixi
ReplyDeleteaku aja sampe belang ini punggun tangan sama pipi, padahal udah rapet banget kalau naik motor
DeleteKalau baca-baca, katanya El Nino sekarang sedang melanda. Memang cuaca di luar panas banget Mbak. Kebayang ya gimana panasnya saat harus menjemput anak-anak dari sekolah, siang-siang sejauh 16 km tiap hari. Makanya selain minum air putih, juga perlu perawatan ekstra agar kulit tetap sehat ya
ReplyDeleteaku juga punggung tanganku belang mbak kalau habis jemput anak sekolah soalnya suka lupa pakai sarung tangan. tips-tips di atas menurutku memang perlu banget untuk dilakukan untuk meminimalisir warna kulit yang menggelap karena terpapar sinar matahari
ReplyDeleteRutinitas aku juga begitu mak apalagi kalau jadwal pulang anak anak beda bisa lebih dari 30 kilo pp setiap hari, mesti sedia sunscreen agar wajah gak gosong jangan lupa masker juga apalagi motoran nih
ReplyDeletesebagai pengguna skincare rutin setiap hari, semua tips di tulisan ini aku setuju banget. apalagi banyak minum air putih itu, ngaruh banget buat kesehatan kulit di musim panas gini
ReplyDeletePaparan sinar matahari berbahaya bagi kulit
ReplyDeleteHarus banget melindungi kulit dengan produk skincare lokal yang recommended seperti ini ya mbak
terlebih usia otw 40, kulit jadi gampang kering dan iya butuh perawatan dari produk skincare yang tepat
ReplyDeleteTosss dulu ah sesama macan ternak pakai motor hehe. Aku sekitar 13 km sekali jalan Mak, jadi PP 35 km lebih yaa. Dalam cuaca panas begini, tiap mau jemput bener2 harus "siap tempur"...uda macem ninja aja hahaha. Dalam kondisi kayak gini, emak2 emang harus mau dan rutin merawat badan. Milih skincare harus yang bisa melindungi dan merawat kulit dari cuaca yang wow ini. Terima kasih sharing nadi skinkernya mak..
ReplyDeleteBenar, Mak. Panasnya terik banget akhir-akhir ini. Sampai-sampai, air mineral galon cepat banget habisnya karena kehausan terus. Kulit juga hausnya bukan main. Tanganku pun belang. Huhu, sedih.
ReplyDeleteIni nama bodycare-nya unik banget, sih. Bisa eksfoliasi juga, ya. Aku mau coba, aaah...
Cuaca panas yang sangaat ekstrim seperti sekarang ini memang kita wajib merawat kulit ya. Penasaran aku dengan nadi skin care ini. Semoga ya cocok untuk kulit sensitif
ReplyDeleteSalam: Dennise Sihombing
Iya ih cuaca sekarang tuh lagi panas banget, aku tuh kalau pas keluar siang berasa kayak vampire karena takut matahari. Selain memang sunscreen yang wajib, selain itu menjaga dan merawat wajah yang tepat jadi kunci banget sih.
ReplyDeleteSamaak.maak panasnya hot bingit yaa sekarang, berbulan bulan tidak hujan kalau jemput anak.sekolah tu terik banget.
ReplyDeleteCuaca panas terik.membuah tubuh mudah dehidrasi, timbul flek hitam bener katamu.mak.kudu di rawat kulitnya supaya tidak kusit ( eeh kek baju aja kusut) -gusti yeni
Bener banget sih, cuaca lagi panas2 perlu banget perawatan bodycare yang tepat, baru tau nih aku tentang bodycare Nadi ada scrub dn radiance body lotion aplg formulany bahan2 alami ya kayak dengan aroma bergamot , serai , dan jahe
ReplyDeleteJadi mau coba juga
Aku abis cacar, kak Tetty..
ReplyDeleteJadi butuh banget skincare yang minimal bisa merawat wajahku yang jadi kasar, huhuh.. apalagi ada bekas lukanya juga kaan..
Yang di badan, bisa dibantu ama Nadi Radiance Body Lotion.
Kemasannya cantiik yaah.. Seneng sama kemasan yang gede sekalian gini. Bisa dipakai bareng-bareng sekeluarga.
Wah padat banget aktivitas antar jemputnya ya mba sampai 16 km kayak keluar kota tiap hari.. memang harus pakai tabir Surya biar kulit tetap terjaga ya
ReplyDeleteBeneerr sekarang lagi panas banget yaa. Aku juga bagian anter jemput anak nih, jadi macan ternak kita ya mbak, ahaha (mamah cantik anter anak xp). Cuaca begitu emang rentan bikin kulit kita terpapar matahari dan rusak ya, makanya emang butuh pelindung yang pas. Pakai sunscreen dan body lotion solusinya deh supaya kulit tetap terjaga :D
ReplyDeleteHai! Sepertinya kita sedang menghadapi tantangan besar di tengah cuaca panas ekstrim. Antara jerawat, kulit kering, dan teriknya matahari, cuaca panas bisa membuat hidup jadi agak rumit. Terimakasih atas berbagi pengalaman dan tips yang sangat berguna!
ReplyDelete