Copyright by tettytanoyo. Powered by Blogger.
Showing posts with label Baju Hamil. Show all posts

Yuk Intip Cantiknya Outlet Terbaru Mooimom di Grand Indonesia


Halo Bumil dan Busui cantik, apa kabarnya hari ini? Gimana nih Bumil, persiapan apa aja yang lagi dicicil buat menyambut dede bayi? Busui gimana hari ini? Makin semangat kan mengASIhi bayi yang lagi gemes-gemesnya?

Saya sendiri paling bahagia deh rasanya kalau jadi Bumil atau Busui. Selain gemes banget sama bayi yang dikandung dan ditimang-timang, yang namanya jadi Bumil dan Busui itu feel-nya selalu deh spesial. Diperlakukan serba spesial oleh suami dan keluarga, dan barang-barang yang kita beli pun spesial buat Bumil dan Busui. 

Duh senengnya.

Bicara soal barang-barang spesial buat Bumil dan Busui, udah kenal dong dengan Mooimom? Itu tuh, merk perlengkapan bayi, ibu hamil, dan menyusui yang cantik, lucu, dan bermanfaat banget buat bayi, Bumil, dan Busui dong pastinya.

Kayaknya kalau sering baca blog ini, Saya udah sering nulis review tentang produk Mooimom. 

Mulai dari Pompa ASI, pakaian, korset, gendongan, pokoknya produk Mooimom yang beneran Saya suka, pernah Saya review di blog ini.



Daaann, kabar baiknya, Mooimom sekarang membuka Outlet terbarunya di Grand Indonesia tepatnya di West Building Lantai 2, pada hari Jum’at 2 Agustus 2019 kemarin. 




First Impression waktu Saya datang ke acara peresmian Outlet Mooimom kemarin adalah, Woooww Outletnya Cute banget, malah seneng foto-foto di sana. 







Sebelumnya, Mooimom sudah meresmikan Outletnya yang berada di Kota Kasablanka (Lantai 2 Unit 258), Pondok Indah Mall (PIM II) (Lantai 2, Unit 222B), Mall Kelapa Gading 3 (Lantai 2, unit 2F 15), Pacific Place (Lantai 3 Unit no 71A), Mall Gandaria City (GF, Ladies Dept), Paza Senayan (Lantai 2, Ladies Dept), Lotte Shopping Avenue (3th Children Floor).

Mall Puri Indah (Metro Departemen Store Puri-GF-Ladies Dept), AEON Mall JGC (Lantai 1 Ladies Dept), AEON Mall BSD (Lantai 1 Ladies Dept), Summarecon Mall Bekasi (STAR Dept Store Lantai 1), SOGO Kota Kasablanka (Lantai G, UG, 1), Makkasar, Mall Trans Studio (Metro Dept Store Lantai 2), Surabaya-Tunjungan Plaza (Lantai 4, unit 33), Solo, The Park Mall Solo (Metro Dept Store Lantai 1).


Prosesi gunting pita







Biasanya, Saya membeli produk Mooimom secara On Line via Website Mooimom. Karena memang paling mudah, bisa menggunakan M-Banking atau bayar di Alfamart, sambil belanja bulanan. Nah sekarang, sambil jalan-jalan bisa sambil membeli produk dari Mooimom secara langsung.


Suka banget sama produknya Mooimom

Beberapa produk Mooimom yang paling Saya suka adalah Pompa ASI Elektrik dan Pakaian. Pompa ASInya memiliki fitur yang bagus, daya hisap kuat, dan corong silikonnya ga bikin sakit. Sementara pakaiannya, yang paling Saya suka adalah modelnya, bisa dimatch dengan gaya hijab juga, dan tentunya pakaiannya sangat sangat nyaman dipakai ketika hamil dan menyusui, love, love, love.

Produk Terbaru di Mooimom



Selain melakukan launching outlet terbaru, Mooimom juga memperkenalkan produk terbaru yang dijual oleh Mooimom yaitu produk tas dari CiPU.

Produk ini dibuat dari bahan yang lembut, padat, juga nyaman. Selain itu, bahannya pun ringan dan ECO-Friendly Recycled PET Bottles (ramah lingkungan) serta sudah memenuhi standar EU REACH. 


Terlucu dan tergemaaaassss

Tas CiPU ini juga tahan air baik di lapisan dalam atau luar, mudah dibersihkan (cukup di lap) dan sangat memudahkan Ibu yang membawa bayi atau balita ketika bepergian.



Mooimom memang produk bagi Bayi, Ibu Hamil dan Ibu menyusui yang bisa Saya bilang rekomended sekali.



Harganya sesuai dengan kualitas dan kenyamanan produk yang digunakan. Pokoknya Mooimom beneran membuat Kita para Bumil atau Busui bahagia dan tetap terlihat stylish dan elegan ketika sedang hamil dan menyusui.

Love dan Bravo ya Mooimom ❤️

Review Baju Hamil dan Menyusui dari Mooimom

Review Baju Hamil dan Menyusui dari Mooimom

Assalamu’alaikum, gimana kabar puasanya hari ini? Masih kuat kan? Kuat nungguin uang THR cair? 

Mwahaha.

Yang udah punya list mau belanja baju baru tapi rekening masih belum cling-cling, mending baca dulu tulisan ini. Dijamin, tambah kepengen cepet-cepet beli baju balu.

Di postingan ini, aku mau kasih review tentang baju hamil dan menyusui dari Mooimom. Sebenernya aku udah pernah punya produk dari Mooimom yang lain, yaitu gendongan hip seat baby carrier. Review Hip Seat Carrier dariMOOIMOM bisa kamu baca di postingan ini ya gengs.

Dan aku sungguh bersyukur punya gendongan Hip Seat Carrier Mooimom, bisa dibilang itu invest banget, karena beberapa bulan ke depan bisa dipake lagi buat adiknya Aldebaran yang sekarang masih ada di dalam perut.

Kenapa kali ini aku review pakaian atau baju? Karena sebentar lagi lebaran, hahaha, engga deng. Aku mau ngasih review baju karena jarang aja sih nulis tentang baju atau pakaian di blog ini, dan kebeneran aku baru nyobain produk baju hamil dan menyusuinya MOOIMOM.

Hamil Pertama sampai Ketiga

Kalau yang kenal aku dari jaman SMA sampe kuliah, pasti kenalnya aku yang tomboy, cuek, gak perhatian sama penampilan, jarang mandi, gak terlalu suka keliatan feminim, ya pokoknya lebih casual gimana gitu.

Makanya waktu hamil pertama, aku sama sekali gak kepikiran baju khusus ibu hami dan menyusui. Udah nya mah dulu badannya kecil, gak keliatan hamil pula, jadi ya cuek aja pake baju biasa. (Dulu sih seringnya pake rok sama atasan).

Makanya orang sering banget nanya:

“Itu hamil apa nggak sih? Kok gak keliatan?”

Perut gak terlalu masalah banget sama baju, kecuali waktu di trimester akhir, baju udah mulai kekecilan dan udah mulai gak nyaman dipakai.

Baca juga: Dari Si Tomboy Jadi Si Feminim

Tapi ada gak enaknya loh hamil gak keliatan itu. Kalau lagi di angkot atau di fasilitas publik lainnya, kita jadi dicuekin. Karena disangka gak hamil. Hiks sedih.

Nah, beda lagi waktu hamil kedua, hamil Aldebaran yang sekararang berusia 2 tahun. Aku rada gak ngoboy banget hamilnya. Kalau dulu masih suka pake baju biasa, pas hamil Aldebaran lebih sering pakai gamis, tapi gak gamis menyusui atau hamil juga sih, cuma gamis biasa aja.

Malah banyak gamis yang gak busui friendly, dan ujung-ujungnya aku rombak sendiri atau ke tukang jahit supaya bisa jadi baju menyusui.

Daaaann, berbekal pengalaman di hamil pertama dan kedua, aku mulai aware nih sama pakaian hamil dan menyusui yang nyaman dan punya fungsi yang baik dan benar untuk hamil dan menyusui.

Karena kemarin masih sempet juga di Commuter Line disangka gak hamil sama ibu-ibu, lantaran aku  pake baju biasa biasa dan duduk di kursi prioritas.

“Duh, itu hamil apa pura-pura hamil sih.” Kata seorang Ibu ketus.

Aku jadi gondok kan digituin, dan bertekad untuk menunjukkan kehamilanku sebisa mungkin kepada khalayak pengguna Commuter Line sejabodetabek. Asli, dinyinyirin itu sakit, sis.

Review Baju Hamil dan Menyusui MOOIMOM


Review Baju Hamil dan Menyusui dari Mooimom

Back to the review. Setelah memilih baju hamil dan menyusui yang sesuai dengan karakter dan gaya kesukaanku, pilihan jatuh ke baju hamil dan menyusui merk MOOIMOM model yang ini.

Pertama, kusuka karena modelnya bukan gamis seperti biasanya, gak kayak ibu-ibu banget, dan bahannya katanya kaos yang adem gitu. Kebetulan aku jarang banget punya bahan kaos.

Ukurannya lumayan panjang, hampir 3/4 gitu ya. Jadi ini tinggal pake celana atau rok aja. Model lengannya juga panjang jadi bisa dipadukan sama kerudung. Selain itu, kalau bosen, untuk lengannya bisa diganti pakai cardigan dengan warna yang lain, jadi seakan punya baju lebih dari satu kan, hahaha, trik ibu-ibu irit ini mah.

Yasud, akhirnya kupilih baju model yang ini.


Review Baju Hamil dan Menyusui dari Mooimom

Kedua, waktu nyampe rumah, dan kupake. Bahannya ternyata lebih tebal dan berat dari bayanganku (Kupikir kayak bahan kaos oblong) tapi ternyata ini bahannya gak tipissss alias tebal dan gak nerawang.


Review Baju Hamil dan Menyusui dari Mooimom
Warna asli bajunya adalah navy atau biru dongker, enttahlah pas difoto berubah jadi lebih gelap 

Dari segi jaitan juga rapih, potongannya juga bagus dan pas di badan.


Review Baju Hamil dan Menyusui dari Mooimom

Ketiga, modelnya beneran lebar dan gede. Jadi perut nyaman banget, karena super longgar dipakenya. Dan yang terpenting ini kaos dalemannya Busui friendly. Jadi gak rempong kalau nanti anak bayi minta ASI ketika gak di dalam rumah.


Review Baju Hamil dan Menyusui dari Mooimom


Keempat, setelah aku pake, trus aku cuci, bahannya gak luntur, gak melar juga. Asalkan nyucinya jangan sadis-sadis ya Mak. Cukup kucek aja, jangan dimasukkin ke mesin cuci dengan kekuatan putaran puting beliung. Lagian baju ini paling kena keringet aja sih (kalau gak ketumpahan makanan atau minuman yak) jadi nyucinya juga enteng aja, tinggal kucek di ember.

So far, bahannya enak banget dipakai. Tebal, gak nerawang, lembut dan menyerap keringat. Modelnya juga oke buat perempuan yang berhijab atau gak pake hijab. Tinggal mix and match aja, gak pake ribet dan modelnya juga gak bikin kita nampak masih darah muda (padahal anak udah mau tiga).


Review Baju Hamil dan Menyusui dari Mooimom

Kalau kamu mau coba produk baju hamil dan menyusui dariMOOIMOM, buka aja websitenya di MOOIMOM, Facebook MOOIMOM, atau Instagram MOOIMOM. Banyak model baju hamil dan menyusui yang bagus dan lucu-lucu yang bisa kamu pilih. Recommended!

***

Kalau kamu, senengnya pake baju hamil dan menyusui model kayak gimana sih? Sharing yuk di kolom komentar.