Review! Perbandingan serum Scarlett Glowtening serum dengan serum sebelumnya, lebih bagus mana?
Scarlett menghadirkan beragam serum, keduanya pernah saya gunakan, namun ada beberapa perbedaan, nih dari kedua serum tersebut, yakni Glowtening Serum dan Brightly Ever After Serum. Saya pernah review kedua serum scarlett itu, dan ini dia salah satu review yang saya tulis.
“Rawat kulit wajah dari sekarang,
sebelum usia 40. Pokoknya diusia 30-tahunan udah harus mulai care sama wajah, supaya gak kaget sama
perubahan wajah diusia 40.”
Itu adalah nasehat Mba Eni
(@duniaeni) teman nge-blog plus tim dibalik layar Connecting Mama, sebuah
komunitas Mama Digital yang kami bangun bersama. Nasehat yang ia berikan ketika
kami ngobrol masalah skin care dan perubahan kulit wajah diusia 40
tahun.
Iya, saya setuju. Banyak artikel
yang saya baca mengenai kesehatan kulit, dan bagaimana cara kita mempersiapkan
kulit wajah menuju usia kepala 4 nanti.
Kok malah mentingin kulit wajah,
sih? Emang penting banget?
Eitss, jangan salah, kesehatan
kulit ini salah satu bentuk ikhtiar kita untuk selalu menjaga dan bersyukur
atas pemberian Alloh SWT. Baik itu kesehatan kulit wajah, tubuh, dan anggota
badan lainnya. Lagi pula, yang namanya persiapan dan pencegahan itu kan memang
dilakukan jauh hari, kan? Takutnya malah menyesal karena perawatan akan jauh
lebih sulit jika kondisi kesehatan kulit wajah sudah terlanjur bermasalah di
usia 40-an nanti.
Apa saja permasalahan kulit
diusia 40-an nanti?
1. Kulit terasa kering
2. Muncul garis halus dan kerutan
3. Kulit mulai kendur dan
berkurangnya elastisitas kulit
4. Noda atau flek hitam
Masalah tersebut akan muncul
secara alami seiring berjalannya waktu, dipengaruhi oleh gaya hidup, perawatan
wajah yang dilakukan, dll. Maka dari itu, sebelum semuanya terjadi dan lebih
sulit lagi untuk merawatnya, lebih baik kita merawat kulit sejak awal usia
30-tahun.
Usia saya sekarang menginjak 31
tahun, sejak awal usia 30 tahun (usia 28-29 tahun) saya mulai rutin merawat
kesehatan wajah saya. Pasalnya, dulu
saya pernah mengalami jerawat yang cukup parah (berbekas) dan kulit terlihat
sangat kusam.
Sebenarnya, diusia 30 tahuann
pun, gejala seperti garis halus, kerutan dan flek hitam bisa saja muncul jika
kesehatan kulit wajah tidak dirawat dengan baik, atau biasa disebut dengan
penuaan dini.
Dilansir dari Alodokter, cara
merawat kulit wajah usia 30 tahun yaitu dengan cara:
1. Rutin Membersihkan Wajah
Membersihkan wajah adalah koentji
untuk merawat kesehatan kulit wajah. Jangan lupa untuk membersihkan kulit wajah
sesuai dengan jenis kulit kita. Namun jangan berlebihan dalam membersihkan
wajah ya, cukup 2x sehari ketika pagi dan malam hari atau pun setelah
berkeringat.
Biasanya, saya sendiri melakukan double
cleansing pada malam hari, dan membawa facial wash ketika di dalam
perjalanan atau setelah beraktivitas yang menghasilkan keringat berlebih.
Karena jika tidak bersihkan, memicu kotoran menempel pada wajah, sehingga bisa
menyumbat pori dan membuat wajah jadi berjerawat.
2. Gunakan Pelembab
Menginjak usia 30, sebum atau
minyak alami pada kulit wajah akan berkurang dengan sendirinya. Hal ini
menyebabkan kulit menjadi mudah kering dan akhirnya munculah si garis halus
atau kerutan. Penting untuk selalu menggunakan pelembab agar kulit wajah tetap
lembab dan elastis.
3. Gunakan Tabir Surya
Panas/cahaya sinar matahari
secara langsung dapat merusak lapisan kulit wajah dan memecah kolagen. Sehingga
bisa menimbulkan bercak atau noda hitam pada kulit wajah, dan bisa juga membuat
kulit wajah lebih mudah keriput. Sangat penting untuk menggunakan tabir surya
ketika di dalam rumah maupun ketika menjalankan aktivitas di luar rumah.
Disarankan untuk menggunakan
tabir surya dengan SPF 30 dan digunakan berulang selang dua jam sekali.
4. Gunakan Krim Mata
Mata panda oh mata panda, ini
juga jadi hal yang paling ditakuti oleh perempuan. Apalagi dengan banyaknya
rutinitas di rumah, menyebabkan begadang, kurang istirahat/tidur, dan akhirnya
menyebabkan mata kita menjadi berkantung atau terdapat lingkaran hitam di
sekitar mata (mata panda).
Kita bisa menggunakan krim mata
yang mengandung vitamin C, untuk mencerahkan kulit di area mata, vitamin E dan
minyak mineral, agar bisa mengembalikan elastisitas kulit di sekitar area mata.
5. Gunakan Anti Aging
Produk anti aging sudah banyak
sekali beredar di pasaran ya. Yuk, kita mulai menggunakan produk anti aging
seperti serum atau krim wajah. Pilih produk anti aging yang sesuai dengan jenis
kulit dan aman digunakan, terutama jika sedang hamil atau menyusui.
6. Melakukan Eksfoliasi Kulit
Eksfoliasi adalah proses
pembersihan atau pengangkatan sel kulit mati yang ada pada kulit wajah.
Eksfoliasi kulit bisa menggunakan scrub yang lembut ataupun dengan
produk senyawa kimia yang mengandung AHA dan BHA.
7. Minum Air Putih
Wah, kalau ini langsung inget
temenku Amelia @amelia_fafu yang rajin ngingetin buat minum air putih minimal 2
liter sehari. Sebagus apapun perawatan kulit wajah di luar, jika kita tidak
merawatnya dari dalam, ya percuma juga.
Caranya yaitu dengan banyak minum
air putih agar hidrasi kulit tetap terjaga. Karena bagaimana pun kadar air
dalam tubuh kita turut mempengaruhi ‘penampakan’ kulit di luar.
Review Scarlett Glowtening
Serum
Kalau yang ngikutin tulisan di
blog saya ini, pasti udah sering baca review saya tentang produk Scarlett.
Mulai dari Body Care hingga perawatan wajah.
Kali ini, saya akan mereview
tentang Glowtening Serum by Scarlett. Produk yang saya gunakan adalah Glowtening
Serum by Scarlett dan Brightly Essence Tonernya.
Sebenarnya, saya pakai juga
rangkaian Brigthly Ever After Cream Day and Night. Jadi, alhamdulillah sekarang
pakai satu rangkaian dari Scarlett semua.
Seperti pada review sebelumnya,
produk Scarlett ini cocok di wajah saya, tidak ada efek seperti break out,
bruntusan, atau jerawat. Perjalanan saya mencoba produk Scarlett mulus sampai
sekarang.
Brightly Essence Toner by
Scarlett
Awalnya saya gak nyangka juga
kalau Scarlett bakal keluarin toner. Karena sebelumnya, saya pakai Brightly
Ever After Cream and Night Scarlett tanpa pakai toner. Memang rasanya ada yang kurang,
makanya setelah Scarlett mengeluarkan Brightly Essence Toner, saya merasa lebih
suka menggunakan rangkaian Scarlett ini. Karena merasa lebih meresap aja gitu
di kulit.
Komposisi Brightly Essence Toner
by Scarlett:
1. Vitamin C untuk meningkatkan produksi
kolagen
2. Glutathion untuk mencerahkan
kulit
3. Witch Hazel Extract untuk
meredakan peradangan dan mengencangkan pori-pori
4. Jeju Propolis Extract
meregenerasi kulit untuk membantu kulit lebih halus dan kenyal
5. Allantoin melembabkan,
menenangkan, dan sifat anti-iritasi
6.Niacinamide membantu
meminimalkan pori-pori yang membesar
7.Grape Water melembabkan,
menenangkan dan menyegarkan kulit
Cara menggunakan Brightly Essence
Toner:
1. Pastikan tangan dalam kondisi
bersih
2. Tuangkan toner essence ke
telapak tangan lalu tepuk-tepuk secara perlahan ke kulit wajah
3. Atau bisa tuangkan toner
secukupnya pada kapas, kemudian mulai usapkan kapas yang telah dibasahi toner
essence hingga ke seluruh wajah.
Kalau saya sendiri, lebih suka
menggunakan kapas, agar hasilnya lebih merata, tapi memang minusnya jadi lebih
boros, sih, heheu.
Glowtening Serum by Scarlett
VS Brightly Ever After Serum
Sebelumnya saya menggunakan
Brightly Ever After serum (bisa dibaca reviewnya juga di sini ya). Menurut
saya, aroma Brightly Ever After Serum itu agak berbeda, jadi tidak ada wangi
sepert bunga atau pun apa, hanya wangi zat yang terkandung di dalamnya, jadi
memang buat saya yang suka ada aroma tertentu agak kurang nyaman.
Baca: Review Brightly Ever After Serum
Tapiiii, Glowtening Serum by
Scarlett ini beda ternyata. Aromanya gak murni zat yang terkandung di dalamnya,
tetapi ada wangi seperti bunga tapi wanginya soft tidak menyengat (saya
sukaaa).
Tekstur serumnya pun agak
berbeda. Untuk Brightly Ever After Serum, warnanya bening dan agak seperti oil,
tapi gak lengket sih, tetep cair. Nah, untuk Glowtening Serum by Scarlett ini,
teksturnya lebih mirip lotion dan warnanya pun putih, tidak bening.
Kandungannya terdiri dari: Tranexamide
Acid, Calendula Oil, Olive Oil, Allantoin, Licorice Extract.
Manfaatnya adalah:
1. Membantu mencerahkan kulit
2. Membantu membuat kulit menjadi
lebih glowing
3. Membantu memudarkan bekas-bekas
jerawat
4. Menyamarkan garis halus dan
flek hitam pada wajah
5. Menenangkan dan memperbaiki skin
barrier
Cara menggunakan Glowtening Serum
by Scarlett:
1. Teteskan 2-3 tetes serum, usap
dan pijat secara perlahan
2. Ratakan serum ke seluruh kulit
wajah
3. Diamkan beberapa saat agar
serum meresap ke kulit wajah
4. Gunakan pada pagi dan malam
hari
Jadi urutan pakainya adalah
gunakan face care (facial wash Scarlett) kemudian keringkan wajah, pakai
essence toner, kemudian serum, terakhir adalah day and night cream.
Kalau saya boleh pilih, saya
cenderung lebih cocok dengan Glowtening Serum by Scarlett. Kenapa?
1. Aromanya lembut, ada seperti
wangi bunga
2. Teksturnya seperti lotion,
cocok untuk tipe wajah berminyak seperti saya
Jadi, sekarang saya pakai Glowtening
Serum by Scarlett, karena merasa lebih cocok yang ini dibanding Brightly Ever
After serum sebetulnya.
Kesimpulan
Ecie, kayak skripsi aja pake
kesimpulan. Setelah menggunakan rangkaian produk Scarlett Brightly Ever After
Cream Day and Night, Brightly Essence Toner, Glowtening Serum by Scarlett,
selama dua minggu, kulit saya lebih sehat dan cerah.
Cerah di sini bukan jadi putih
melebihi kulit asli ya, tapi cerah di sini, kulit saya tampak rata warnanya,
tidak kusam, dan terasa lebih lembab.
Satu catatan saya, nih. Please
jangan suka cari produk yang memutihkan secara ekstrim ya, justru produk
tersebut cenderung tidak aman. Lebih baik, cari produk yang memang membuat
kulit wajah kita lebih sehat dan lebih baik. Jadi, putih itu bukan jadi ukuran,
apalagi lebih putih dari kulit kita yang seharusnya.
Catatan: Produk Scarlett sudah
terbukti aman dan mendapatkan sertifikat keamanan dari BPOM ya.
Sekian review saya kali ini,
siapa yang sudah coba Glowtening Serum by Scarlett atau Brightly Essence Tonernya
Scarlett? boleh tulis komentarnya di kolom komentar.