Copyright by tettytanoyo. Powered by Blogger.

[Tips Fotografi] Elements of Art

Hallo readers!

Kali ini saya akan membahas mengenai Tips Fotografi untuk Blogger. Secara, fotografi merupakan unsur penunjang yang sangat penting dalam proses kreatif bagi seorang blogger.

Dan saya akan berbagi mengenai Elements of Art.

Sebenarnya, Elements of Art dalam fotografi ini merupakan hal yang sangat dasar. Walaupun saya bukan fotografer profesional alias amatiran, tapi tidak ada salahnya kita mengacu pada dasar-dasar ilmu fotografi ketika sedang mengambil gambar untuk dijadikan bahan posting dalam blog.

Ada beberapa Element yang semestinya 'hadir' ketika sebuah gambar diambil oleh lensa kamera. Selanjutnya, saya akan menjabarkannya satu persatu, mungkin tidak terlalu deskriptif mengacu kepada teori, tetapi melalui beberapa contoh gambar berikut ini.

1. Line 

Elements of Art


Anggap saja foto sebuah besi yang berjajar tersebut adalah kumpulan garis-garis. 

Salah satu Elements of Art pada foto adalah garis. Garis bisa berupa apa saja, seperti garis pada jalanan, garis pada dinding, garis pada apapun.

2. Shape

Elements of Art


Bentuk adalah salah satu Elements of Art fotografi. Bentuk adalah hal yang sangat mudah untuk dipahami. Dalam keseharian, kita banyak sekali menyaksikan berbagai macam bentuk. 


Bentuk memiliki dimensi panjang kali lebar, seperti segitiga, lingkaran, jajar genjang, trapesium dan lain sebagainya.




3. Form

Elements of Art


Perbedaan antara shape dan form adalah pada dimensi. Shape hanya memiliki panjang dan lebar. Sedangkan form memiliki dimensi panjang, lebar, dan tinggi. Sehingga memiliki volume tertentu.

Form bisa berupa kubus, tabung, balok, dan benda bervolume lainnya.

4. Texture

Elements of Art

Texture juga merupakan Elements of Art fotografi yang sangat menarik, yang mampu menimbulkan efek "terasa kasar atau halus" apabila dipegang oleh indera manusia.

5. Pattern

Elements of Art


Pattern atau pola adalah hadirnya pola-pola tertentu pada sebuah foto yang tertangkap oleh lensa kamera. Seperti pola pada daun, pola pada jalinan benang atau kain, pola pada kumpulan bebatuan, dan lain sebagainya.

6. Colour

Elements of Art


Warna juga merupakan Elements of Art yang tidak bisa lepas dari fotografi. Warna yang tertangkap oleh lensa kamera akan memberikan nuansa tersendiri bagi sebuah karya fotografi.

7. Space

Elements of Art


Ruang adalah dimana sebuah karya fotografi memunculkan adanya sebuah jarak/ruang yang tercipta diantara objek utama fotografi dengan latar yang ada disekitarnya. 

8. Perspective

Elements of Art


Jika dulu waktu kecil kita diminta oleh guru seni menggambar sebuah objek yang keliatannya makin lama makin jauh atau kecil dan lama-lama terkesan menghilang, itulah gambar perspektif.

Foto rel kereta api merupakan unsur perspektif. 

9. Value

Elements of Art


Menurut saya, value atau nilai pada fotografi identik dengan pesan yang ingin disampaikan oleh karya fotografi tersebut. Contohnya mengenai Human Interest.

10. Framing

Elements of Art


Framing adalah jika sebuah benda dalam foto melakukan 'framing' terhadap objek utama fotografi.

Pada foto di atas, rumput menjelma seperti sebuah frame.

------

Dalam sebuah foto, biasanya tidak selalu mengandung unsur tunggal dari salah satu Elements of Art. Bisa jadi, dalam sebuah foto ada beberapa unsur Elements of Art yang muncul secara bersamaan. Namun akan ada salah satu unsur yang mendominasi diantara beberapa unsur tersebut. 

Baca juga:

Cara mudah mendesan grafis untuk blog.
Optimasi SEO melalui gambar di blogsopt.

Sumber: Wikipedia, materi perkuliahan Fotografi (catatan pribadi).

7 comments

  1. Suka sama foto nomor 7 dan 8 :)

    ReplyDelete
  2. Pantesan foto mba Tetty keren banget. Ini dia tipsnya, asyik dapat ilmu lag neh. Ajarin ya.

    ReplyDelete
  3. Nice infoh teh tetty ^^

    ReplyDelete
  4. Mak tetty ini pernah kursus fotografi ya? Keren2 fotonya, jd jiper

    ReplyDelete
    Replies
    1. dulu kuliah emang dpt mata kuliah fotografi :)

      Delete
  5. belajar fotografi itu seru ya mbak

    ReplyDelete

Terima kasih telah berkunjung ke blog ini, silakan tinggalkan komentar yang baik dan positif ya :D